Tinjau Pelayanan di Pengadilan Agama Barru, Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Lakukan Sidak | (23/03)
Tinjau Pelayanan di Pengadilan Agama Barru, Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Lakukan Sidak
Rabu 23 Maret 2022, Pengadilan Agama Barru kedatangan kunjungan dari Tim Sidak (inspeksi mendadak) Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama. Hadir dalam kunjungan ini, Kasubdit Mutasi Hakim, Dr. Sultan S.Ag., S.H., M.H., didampingi oleh Hakim Yustisial, YM, Dr. H. Abu Jahid Darso Atmojo.
Kedatangan keduanya disambut hangat oleh Ketua Pengadilan Agama Barru, Salmirati, S.H., M.H., dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Barru, Syahruddin, S.H.I., M.H. Sidak ini dilakukan sebagai bentuk pengawasan guna meninjau bagaimana kinerja, kedisiplinan, serta sarana prasarana satuan kerja dalam rangka mewujudkan pelayanan yang prima kepada para pencari keadilan.
![]() |
![]() |
Keduanya kemudian langsung meninjau area kantor Pengadilan Agama Barru serta melihat kondisi ruangan setiap bagian. Dr. Sultan S.Ag., S.H., M.H. terlihat meninjau perpustakaan Pengadilan Agama Barru. Sementara YM. Dr. H. Abu Jahid Darso Atmojo menengok "Wall of Fame Pengadilan Agama Barru", tempat digantungkannya prestasi-prestasi yang selama ini telah diperoleh. Adanya wall of fame ini menjadi pemantik semangat aparatur untuk terus berprestasi.
Sebelumnya, dilakukan juga sidak secara daring melalui Zoom dengan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama, Dr. Drs. Aco Nur, S.H., M.H. Melalui sidak online yang diikuti oleh seluruh satuan kerja di bawah PTA Makassar ini, beliau meninjau secara jarak jauh keadaan di masing-masing satuan kerja. Melalui sidak ini diharapkan menjadi sarana monitoring & controlling dalam menjaga kualitas layanan pada setiap satuan kerja. (choi)